Alhamdulillah saat ini Al Falah sudah mulai dikenal oleh masyarakat luar, dimulai dari siswanya yang mulai meningkat pertahun, dan fasilitas madrasah yang hampir memenuhi dan juga kegiatan-kegiatannya yang banyak seperti kegiatan ekstrakurikuler misalnya, voli, pramuka, mengetik 10 jari, tilawatil qur'an, musik dll.
Bagi siswa yang mempunyai prestasi akan mendapatkan sebuah penghargaan pada waktu Al Falah Award yang diadakan setiap tahun, dan bagi siswa yang mempunyai bakat seperti hadroh ataupun voli bisa tersalurkan melalui program ekstrakurikuler. Bagi siswa yg kurang mampu madrasah menyediakan beasiswa agar siswa dapat menyelesaikan pendidikan dengan tanpa adanya masalah biaya. Inilah sekilas gambaran dari madrasah kami MA MA'ARIF AL FALAH.